Hari
ini Minggu 18 Maret 2018 anak-anak Banana Leaf Coffee Yogyakarta buka puasa
bersama setela puasa dari hari sabtu 17 Maret 2018. Dalam kegiatan buka puasa
bersama, Geramius Pagawak sebagai senior
di BLC memimpin kegiatan dengan renungan
singkat. Renungan yang disampaikan dalam kegiatan ini adalah renungan yang
dibawakan oleh Tete Nabi Kimarek Tawy
Karoba saat ibadah minggu 18 Maret 2018 di istana BBC Wamena yaitu dalam kitab, Keluaran
14:14. Dalam bahasa daerah Lani, “Aliku
ALLAH Nen Kinake wim Erigin Mee, Kir Wee Kinone Lek Puk Mban Aret Logonip o.” bahasa Indonesia “TUHAN akan berperang untuk
kamu dan kamu akan diam saja.”
Dalam
kegiatan buka puasa bersama anak-anak BLC Yogyakarta
merenungkan lagi dari kitab Keluaran pasal 14:14. Firman Tuhan yang disampaikan saat ibadah minggu di istana BBC Wamena oleh Tete Nabi,Kimarek Tawy Karoba dan menemukan dua poin
penting yaitu: Tuhan Menunjukan Jalan Bagi Umat-Nya (ayat 1-4), Berdiri Tetap dan Melihat Keselamatan dari Allah Terjadi (ayat 9-13)
Pertama, Tuhan Menunjukan jalan
bagi umat-Nya.
Setelah
umat Israel semua keluar dari tanah Mesir, Tuhan Berfirman kepada Musa untuk
mengarahkan orang-orang Israel menuju ke tempat yang ditunjukan yaitu di tepi
laut untuk mereka berkemah disana, Keluaran 14: 2. Sebap Tuhan akan mengeraskan
hati Firaun dan semua tentara dan prajurit akan mengejar orang-orang Israel, suapaya
orang-orang Mesir juga menyatakan kemulian Allah yang akan terjadi saat laut Teberau akan terbelah.
Kedua, Berdiri Tetap dan Melihat Keselamatan
dari Allah.
Setelah
Fiaraun mendapatkan kabar bahwa orang Israel semua kabur dari Mesir maka keraslah
hati Firaun dan semua prajurit, tentara-tentara berkuda, segala kereta mengejar
orang Israel. Saat itu orang-orang Israel sedang berkemah di tepi pantai menyusulah
pasukan prajurit Mesir itu, dan orang-orang Israel merasa ketakutan sungguh
luar biasa sampai mereka memarahi Musa. Mengapa engkau membawa kami kesini
lebih baik kami mengabdi untuk Firaun dari pada kami mati dipadang gurun.
Tetapi Musa berkata kepada orang-orang Israel “berdiri tetap dan lihat
keselamatam dari Allah itu terjadi ” Keluaran 14:9-13.
Jadi,
dari renungan ini kita ketahui bahwa Allah yang memimpin umat Israel adalah
Allah yang kita percaya yaitu Allah yang menyelamatkan kita, datang melalui
anak-Nya Yesus Kristus, kabar-Nya dibawa oleh misionaris ke Papua. Maka segala
persoalan yang kita hadapi tidak perlu kita takut sebap “Aliku ALLAH Nen Kinake wim Erigin Mee, Kir Wee Kinone Lek Puk Mban
Aret Logonip o Indonesia.“TUHAN akan
berperang untuk kamu dan kamu akan diam saja. Keluaran 14:14”. Amin
Advertisemen